First concept

  • 0


Nah, masih soal desain logo kemarin. Kan ada 2 logo nih, yg satu bikin(edit)an komting, yang satu original(bingung konsep dan maunya komandan) punyaku. Tapi kok aku ngerasa punyaku kaya lambang militer atau apalah gitu(kalo kata komandan sih kaya logo PBB), dan akhirny diadain voting cepat dan pada akhirnya logo buat(edit)an pak komandan lah yang terpilih. Agak gimana gitu sih di aku, tapi seneng lah sekarang angkatan punya logo sendiri hahahaha. xD

Semarang, 30 Nopember 2014
Admin hikikomori(kok pake ini lagi? apaan cobak ini? -_-)

Iseng-iseng desain bikin logo angkatan :v

Salah satu kontribusi untuk angkatan kami angkatan 2014 kali ya?

sumpah seneng banget pas liat temen-temen pada bilang bagus, gak sia-sia mata sampe pedes 5 jam lebih natap monitor hahaha.
Maknanya sih gini kalo kata komting:
Lambang ini terdiri dari beberapa bentuk atau komponen
1. Perisai yang memiliki filosofi sebagai pelindung atau tameng kita dalam melangkah,
perisai berbentuk diagram bunga, agar selain sebagai pelindung juga mempunyai nilai estetika bagi yang melihat atau merasakannya,
Perisai terdiri dari 5 bentuk bunga, melambangkan 5 sila, dengan yang paling atas adalah Ketuhanan Yang Maha Esa. bertujuan bagaimanapun kita melangkah, 5 asas itu tetap kita pegang teguh
2. Padi, filosofinya berharap kita bisa menjadi atau mengamalkan ilmu padi, yaitu semakin banyak ilmu atau emampuannya, semakin menunduk atau tidak sombong dan bila diamati butiran pada sehelai padi itu adalah 14 yaitu angkatan kita 2014, dan bila digabung dua batang padi tersebut maka terdapat 28 butir yang menandakan perancangan lambang pada tanggal 28, kuning adalah warna kedamaian, jadi berharap kita mampu memberikan kedamaian.
3. Neuron atau saraf, filosofinya, saraf adalah bagian vital dalam makhluk hidup, pusat segala kendali, bertujuan agar kita mampu menjadi angkatan yang berperan untuk mengendalikan kegiatan di kampus terutama organisasi
4. Gambar bola Dunia, folosofinya, kita adalah mahasiswa biologi yang orientasinya kepada Alam, sebagai pelopor pelestarian lingkungan hidup, warna hijau berarti kesuburan.
5. Lingkaran di tengah berwarna putih, bahwasanya kita adalah sama, tak ada mayoritas dan minoritas.

yah gitulah, walau ada beberapa hal yang terselubung yang hanya Allah, aku, dan komandan yang tau hahaha

sekian pembukaan blog ini lah, entah aku bingung mau nulis apa buat pembukaan, tapi daripada kosong dan nganggur mending aku isi ama ginian dulu hahahaha.

Semarang, 30 Nopember 2014
admin hikikomori (ini apa pulak -_-)